Pelaksanaan Tes Kompetensi Akademik (TKA) di SMKS Swadhipa 2 Natar Berjalan Lancar dan Tertib
Natar, November 2025 – SMKS Swadhipa 2 Natar sukses melaksanakan Tes Kompetensi Akademik (TKA) bagi seluruh murid kelas XII dari semua konsentrasi keahlian. Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan lancar, mulai dari tahap simulasi, gladi bersih, hingga pelaksanaan ujian utama.
Di SMKS Swadhipa 2 Natar, TKA menjadi agenda penting dalam akademik sekolah walaupun ini baru pertama kali dilaksanakan. Persiapan dilakukan dengan matang guru, dan tenaga kependidikan, agar pelaksanaan ujian berjalan sesuai standar dan memberikan hasil yang objektif.

Pelaksanaan TKA diawali dengan simulasi ujian, yang bertujuan untuk melatih siswa memahami prosedur serta teknis pelaksanaan tes berbasis komputer. Setelah itu, dilakukan gladi bersih untuk memastikan seluruh perangkat, jaringan, dan sistem ujian berjalan optimal tanpa kendala teknis.
Tahap terakhir yaitu pelaksanaan TKA berlangsung dengan lancar di LAB TKJ, LAB RPL dan LAB Informatika SMKS Swadhipa 2 Natar. Seluruh siswa kelas XII mengikuti ujian dengan penuh semangat dan kedisiplinan. Guru pengawas turut memastikan proses berjalan sesuai aturan dan suasana tetap kondusif.
Salah satu peserta TKA, Muhammad Aqil dari kelas XII TKJ 3, mengungkapkan kesannya setelah mengikuti ujian.
“Awalnya sempat tegang karena ini ujian besar yang menentukan hasil belajar kami selama tiga tahun. Tapi setelah simulasi dan gladi, saya jadi lebih siap. Saat hari pelaksanaan, semuanya berjalan lancar. Saya merasa lebih percaya diri dengan hasil yang akan saya dapat,” ujarnya dengan antusias.
Melalui kegiatan ini, pihak sekolah berharap TKA tidak hanya menjadi sarana evaluasi akademik, tetapi juga membangun karakter tangguh, disiplin, dan percaya diri pada siswa dalam menghadapi tantangan di masa depan. Waka Kurikulum SMKS Swadhipa 2 Natar menyampaikan bahwa keberhasilan pelaksanaan TKA tahun ini merupakan hasil kerja sama seluruh warga sekolah, baik guru, panitia, maupun siswa yang menunjukkan semangat belajar yang tinggi.
“Kami berharap melalui TKA, siswa dapat mengenali kemampuan dirinya, terus meningkatkan kompetensi, dan siap bersaing di dunia kerja maupun melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” ujar beliau.
Pelaksanaan TKA di SMKS Swadhipa 2 Natar tahun ini menjadi bukti nyata komitmen sekolah dalam menjaga kualitas pendidikan dan menyiapkan lulusan yang kompeten, berkarakter, dan siap menghadapi dunia nyata. Semoga hasil TKA menjadi langkah awal menuju kesuksesan para siswa dalam menapaki masa depan.








